Kolaka Timur – Dua unit rumah milik Daeng Molleng dan Dere di Jalan Poros Rate-Rate-Ladongi, Kelurahan Simbalai, Kecamatan Loea, Kabupaten Kolaka Timur, ludes di lahap si jago merah.
Saat kejadian, pemilik rumah, Daeng Molleng dan istrinya sedang berada di kebun jagung miliknya.
“Nda ada ka, ada di kebun, tiba-tiba di telepon sama keponakan, habis mi rumahmu,” ujar istri Dg. Molleng, Sumarni, kepada portalsultracom, Minggu (23/12/2018).
Tidak hanya rumah Dg. Molleng, api yang terlanjur membesar juga ikut merambat ke salah satu rumah milik tetangganya, Dere.
Daeng Molleng dan istrinya yang saat itu sudah meninggalkan rumah sejak pagi hari, tidak bisa menyelamatkan satu pun barang-barang miliknya. Berbeda dengan Dere yang masih sempat meyelematkan beberapa perabot rumah tangga.
“Tidak ada sama sekali, untung-untung ada ini baju dari kebun. Uangku, ATM, mesin air, salon, kulkas, mesin cuci, bensin empat jerigen, sama barang-barang lainnya,” tutur Sumarni.
Kejadian yang menimpa Dg. Molleng dan Dere ini diperkirakan terjadi pada pukul 08.25 Wita. Sedangkan untuk kerugian materil, ditaksir mencapai Rp30 juta.
“Kurang lebih ada Rp30 juta,” pungkas Sumarni.
Penulis: Benny Laponangi
Komentar