Ini Anggaran yang Harus Disiapkan Pemda Bombana Untuk PSU 7 TPS

Sultra Raya245 views

KENDARI, PORTALSULTRA.COM – Sejak menerima salinan putusan Mahkamah Konstitusi (MK), KPU Sultra dan KPU Bombana terus bekerja dan berkordinasi dengan KPU RI untuk melangkah pada tahapan Pemungutan Suara Ulang (PSU) di tujuh TPS yang tersebar di enam desa, empat kecamatan.

Ketua KPU Sultra Hidayatullah saat ditemui usai menghadiri peresmian Kantor Markas Korem 143/Halu Oleo, Rabu (27/4/2017) menyampaikan bahwa, saat ini pihaknya terus melakukan kordinasi dengan KPU Bombana guna memastikan bahwa tahapan PSU untuk tujuh TPS terus jalan.

Bagaimana dengan anggaran PSU, berapa yang harus disediakan pemerintah daerah? Menurut Hidayatullah, dari taksiran KPU, PSU di tujuh TPS tersebut akan menghabiskan anggaran sekira Rp 1 M.

Pasca Pilkada Bombana yang digelar 15 Februari 2017 lalu, anggaran Pilkada sudah kosong, sehingga KPU akan kembali melakukan kordinasi dengan Pemda Bombana terkait dengan anggaran untuk PSU.

Baca Juga : Ini Suara yang Akan Diperebutkan Dua Calon Bupati Bombana di Tujuh TPS Tempat PSU

Lanjut, Hidayatullah juga menyampaikan, baik PPS dan PPK yang bertugas pada Pilkada Bombana yang lalu, akan diadakan evaluasi kinerja. Jika KPU merasa perlu mengganti, maka PPS yang tersebar di enam desa dan empat PPK akan dilakukan pergantian.

“Jadi enam PPS dan empat PPK akan dilakukan evaluasi. Jika dinilai perlu diganti maka kami akan mencari pengganti PPS dan juga PPK,”pungkasnya.

Penulis: Hermawan Lambotoe

Komentar