Pantai Nambo. Foto: NSM
Kendari – Berbagai langkah inovatif Pemerintah Kota (Pemkot) Kendari terus digalakkan dalam hal memantik kunjungan wisatawan di Pantai Nambo. Salah satunya ialah pembenahan sarana dan prasarana.
Kabid Purbakala dan Permuseuman Dinas Pariwisata (Dispar) Kota Kendari, Hendri Irwan Tekaka menuturkan, di Pantai Nambo, selain berwisata, saat ini, telah terdapat aneka macam kuliner dan pelayanan kesehatan cuma-cuma.
“Masyarakat bisa menikmati keindahan pasir dan air bersih. Kita sudah siapkan tempat sampah, ada pusat jajajan kuliner, pusat suvenir, dan ada juga pusat pelayanan kesehatan gratis,” beber Hendri, Kamis (22/8/2019).
“Orang yang melakukan kegiatan wisata di suatu objek wisata hakikatnya seluruh kebutuhan yang dibutuhkan semua ada di tempat itu. Contohnya, posko kesehatan, musala, tempat sampah, kamar mandi yang memadai tentunya,” lanjutnya.
Tidak hanya itu, untuk memastikan kenyamanan dan keamanan
bagi seluruh pengunjung, Dispar Kendari telah berkordinasi dengan pihak
Kepolisian, TNI, dan BNPB.
“Jadi persoalan keamanan masyarakat tidak perlu khawatir. Di kawasan Pantai Nambo sudah ada Polisi Pariwisata, Bhabinkamtibmas, Babinsa dan personel BNPB yang berjaga tiap harinya,” tutur Hendri.
bni/rls
Komentar