Pimpin UKM UK-Kerohanian Islam UHO, Satelit Siap Bergerak 3 Kali Lebih Cepat

UHO430 views
La Ode Muhammad Satelit Manata (kiri) saat menerima LPJ dari Sunoko Bambang (kanan), Ketua UKM-UK Kerohanian Islam UHO sebelumnya.

KENDARI, PORTALSULTRA.COM – Pasca ditetapkan sebagai Ketua UKM-UK Kerohanian Islam (UKM-UKKI) Universitas Halu Oleo (UHO) periode 2016/2017, La Ode Muhammad Satelit Manata siap bergerak 3 kali lebih cepat untuk bersama-sama mewujudkan kampus yang madani.

“Iya. Alhamdulillah ini amanah dari seluruh peserta Majelis Akbar, dan sebagai wujud tanggung jawab, saya akan berusaha menjalankannya dengan sebaik mungkin. Kita akan bersama bergerak 3 kali lebih cepat,” terang Satelit saat ditemui di Mushalla Al Misykat FMIPA, Rabu (8/3/2017).

Satelit yang merupakan mahasiswa dari Kimia FMIPA, menambahkan jika keinginannya untuk mewujudkan kampus yang madani bersama UKKI tidak akan bisa terwujud tanpa usaha pengurus dan pertolongan Allah Swt.

“Semua cita-cita besar ini harus diwujudkan oleh seluruh civitas akademika, terutama para pengurus UKKI. Selain itu, tentu kita harus yakin bahwa pertolongan dari Allah Swt. adalah hal yang utama dan paling utama,” tambah Satelit.

[irp posts=”729″ name=”UKKI UHO Galang Dana Bantu Rakyat Aleppo”]

Putra kelahiran Lombu Jaya Muna Barat yang sebentar lagi genap berusia 20 tahun ini, merupakan anak dari pasangan La Manata dan Sulasni.

Sebelumnya Satelit juga pernah diamanahi sebagai Ketua Umum MPM Al Misykat FMIPA pada periode 2015/2016.

Penulis : Benny Syaputra Laponangi.

Komentar