Ratusan Mahasiswa Unilaki di Dropout Yayasan Lakidende Rasak Porosi

UNILAKI534 views
Sejumlah Mahasiswa Unilaki Sedang Melakukan Demonstrasi di Depan Kampus Unilaki

UNAAHA, PORTALSULTRA.COM- Akbiat demo menuntut kejelasan status pengelolaan Universitas Lakidende (Unilaki), ratusan mahasiswa di Dropout (DO) pihak Yayasan Lakidende Rasak Porosi. Bukan hanya DO, mahasiswa bahkan dilarang untuk bertemu dengan pimpinan Kampus Unilaki yang dinahkodai Masihu Kamaludin.

Salah satu mahasiswa yang ikut di DO pihak kampus menyampaikan, demo yang mereka lakukan hanya semata-mata untuk memperjelas status mereka. Pasalnya, mahasiswa sampai saat ini terombang-ambing dengan adanya masalah dualisme kepemimpinan Unilaki.

“Sebagai mahasiswa kami hanya menuntut kejelasan mana sebenarnya yang akan kami ikuti apakah Yayasan Lakidende Rasak Porosi atau Yayasan Lakidende,”ujar Kamal, Jumat (3/2/2017).

Kamal mengungkapkan, pihak kampus saat ini justru menekan sejumlah mahasiswa untuk menandatangani sebuah surat yang berisi dukungan untuk Yayasan Lakidende Rasak Porosi.

“Jadi kami sempat bertemu dengan pihak kampus, mereka mau mencabut surat DO yang penting kami menandatangani surat,”terangnya.

Kamal juga mengatakan, pernah mereka mau bertemu dengan pihak rektor, akan tetapi yang mereka dapatkan justru pengusiran. Sampai saat ini, jumlah mahasiswa yang di DO sudah mencapai ratusan.

“Yang di DO sudah sekira 100 orang. Kami juga sudah bingung mau berbuat apa,”paparnya.

Editor : Hermawan Lambotoe

Komentar